CILENGGANG–Anggota Komisi I DPR RI, Rizki Natakusumah menanggapi ramainya kritikan mahasiswa di media sosial. Menurutnya, kritikan tersebut merupakan suara perubahan dari mahasiswa sebagai generasi muda yang wajib didengar oleh pemerintah disetiap level.
“Karena biasanya suara perubahan itu datang dari generasi muda. Karena generasi muda itu hakikatnya ingin mendobrak, pengen menciptakan perubahan,” kata dia kepada SatuImpresi.com, Senin (27/3/2023).
Pria yang akrab disapa Rizki ini mengingatkan, jangan sampai kritikan tersebut membuat antipati antara pemerintah dan legislatif dengan generasi muda.
“Kita ingin pastikan adanya jembatan, antara aspirasi generasi muda tersebut dengan pemerintah maupun legislatif,” jelasnya.
Namun, ia juga mengingatkan generasi muda agar memperhatikan dalam cara menyampaikan kriktikannya. Karena jangan sampai, argumentasi mahasiswa yang panjang dan jelas serta lugas, di era medsos ini kalah dengan ‘meme’.
“Nah ini kita harus bisa mencari titik temu lagi, jangan sampai, kita juga gak mau kebebasan yang diberikan kepada masyarakat juga bablas atau off side,” tegasnya.