Analisis Direktur Eksekutif Indo Barometer: Suara Relawan Jokowi Menuju Prabowo Mewakili Suara Hati Jokowi

Direktur Eksekutif Indo Barometer, M. Qodari menilai, bahwa suara relawan Jokowi yang tertuju kepada Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sudah pasti merepresentasikan suara hati Jokowi.

Menurutnya, hal itu terlihat ketika Jokowi selalu hadir dalam acara relawan setelah adanya acara PDIP dan menyebutnya sebagai proses healing bagi Jokowi.

healing ya, jadi sudah dicicil, samawi ke Prabowo, Projo ya kelihatannya sih hampir pasti ke Prabowo lah ngga mungkin ke Ganjar. Kalau hari ini saya ditanya relawan mana yang dalam tanda kutip mewakili banget pak Jokowi ya Projo, Samawi mungkin Barajp sebagai sulungnya,” kata Qodari dikutip Info Indonesia dari kanal YouTube @TotalPolitik, Selasa (10/10/2023).

Lanjut Qodari, jika dilihat dari ketiga relawan yang ada seperti Projo, Samawi, dan Barajp sudah tertuju kepada Prabowo, tampaknya Jokowi juga akan cenderung mendukung Prabowo.

“Kalau tiga itu kemudian sudah Prabowo, hemat saya sih konklusif bahwa Pak Jokowi itu anginnya atau hatinya kepada Prabowo,” Tukasnya.

Bagikan: Analisis Direktur Eksekutif Indo Barometer: Suara Relawan Jokowi Menuju Prabowo Mewakili Suara Hati Jokowi