Susah Tidur? 5 Tips Agar Kamu Terhindar Dari Insomnia

Satuimpresi.com – Jika kamu susah tidur atau mempertahankan tidur dan ketika bangun merasa bahwa tidur mu tidak puas artinya kamu mengalami insomnia dan jika tidur tidak puas kamu bisa mudah merasakan lelah seharian.

Beberapa hal yang harus kita lakukan jika ingin mengatasi insomnia.

1. Batasi Main Handphone Sebelum Tidur

Kurangi bermain handphone 30 menit sebelum tidur.

efek blue light dari gadget akan mengurangi produksi hormon melatonin yang menyebabkan kamu susah tidur. Hormon melatonin dikeluarkan oleh otak untuk membantu kita lebih rileks, pernapasan lebih teratur dan membantu juga recovery di dalam tubuh agar ketika kamu bangun di pagi hari jadi lebih segar.

2. Tempat Tidur Yang Nyaman

Membersihkan tempat tidur adalah salah satu cara untuk mencegah insomnia, karena selain kita bergerak untuk membersihkan, kita juga merasa nyaman dengan tempat yang akan kita tidur.

Matikanlah lampu kamar agar tidur kita lebih rileks dan bisa bangun di jam yang konsisten, serta jika ada lilin aroma atau semacamnya akan lebih bagus untuk membuat pikiran tenang.

3. Mengonsumsi Magnesium

Beberapa penelitian mengenai magnesium yang membuat otot tubuh kita menjadi rileks dan juga mengatur neurotrensmitter bisa mengatasi insomnia dan meningkatkan kualitas tidur.

Magnesium terdapat di dalam makanan seperti, bayam, kacang almon, oat meal, pisang, ikan kembung, tahu dan juga alpukat.

4. Merubah Kebiasaan

Jika kamu terbiasa tidur tidak teratur ubah lah kebiasaan itu saat tidur dan bangun dengan konsisten, selain tidur cobalah untuk berolahraga dengan konsisten dan makan di jam yang konsistem. Ini penting untuk memperkuat ritme circadian.

5. Kurangi Minum Kopi

Cara kerja kafein adalah memblokir aseptor adenosin, fungsinya sebagai penanda bahwa kita sudah lelah. Itulah beberapa tips agar kamu tidak mengalami susah tidur/insomnia. Terapkan tips yang diatas agar kamu terhindar dari yang namanya insomnia, Jika dengan tips itu kamu masih susah tidur segeralah ke dokter.

Bagikan: Susah Tidur? 5 Tips Agar Kamu Terhindar Dari Insomnia