Satuimpresi.com – Kompetisi Presenter tv dan radio sukses terselenggara pada Minggu (28/5) di Transmart Cilandak. Acara ini tercipta sebagai hasil kolaborasi antara Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Kota Administrasi Jakarta Selatan dengan Bens Radio yang bertema ‘Future of Jakarta Selatan”. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Administrasi Jakarta Selatan, Rus Suharto, Ketua Komite Ekonomi Kreatif Jakarta Selatan serta para Dewan Juri.
Kegiatan ini merupakan salah satu pengembangan dalam bidang ekonomi kreatif berbasis kemitraan. Di mana tv dan radio merupakan salah satu dari 17 Sub Sektor Ekonomi Kreatif. Total peserta yang mengikuti ajang final pada Minggu (28/5) sejumlah 20 kontestan. Sebelumnya telah dikualifikasikan dari yang awalnya sebanyak 118 peserta, sehingga dikurasi oleh tim kurator menjadi 20 peserta. Penilaian pertama sebelum sampai tahap final oleh General Manager (GM) Bens Radio, Kevin Onyx dan kurator Irawan Karseno. Kevin mengungkapkan sungguh berat untuk memilih finalis terbaik karena sangat bagus dan berkarakter.
Setelah melewati beberapa tahap, para finalis 20 besar menampilkan performance sebagai News Anchor dan ada pula yang menjadi Radio Announcer. Hasil kompetisi kemarin terpilih 5 pemenang untuk juara 1, 2, 3 hingga harapan 1 dan 2.
Rus Suharto saat memberikan sambutannya mengatakan bahwa belum ada kontestan yang mengangkat materi tentang kesenian Jakarta Selatan, padahal tidak kalah menarik untuk membahas sisi urban mural art dan segala hal seni rupa lainnya.
Para finalis rata-rata membawakan materi mengenai tempat Hidden Gem dan destinasi wisata yang ada di Jakarta Selatan. Acara kompetisi ini juga meriah dengan penampilan sejumlah Guest Star seperti Senyawa Band, Sujar, Kojek Rap Betawi, serta Ilham and Friends.
Kendati demikian, harapan dari adanya kegiatan ini adalah memberikan wadah anak muda terutama yang usianya 16-23 tahun. Dalam meneruskan hobi atau cita-cita menjadi seorang presenter tv dan penyiar radio yang hebat, handal, dan berdedikasi tinggi.
Semoga semakin banyak acara kompetisi seperti ini sebagai bentuk dukungan, wadah untuk menyalurkan bakat, serta Pengembangan Ekonomi Kreatif di bidang pertelevisian dan radio atau sub ekonomi kreatif lainnya.